Tubaba - (Sbuai Media)
Atlet Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) raih Medali Emas & Perunggu dalam kompetisi tingkat Provinsi. Prestasi itu diraih pada event Mahapala Orienteering and Climbing Competition (MOCC) yang berlangsung di Universitas Malahayati Bandar Lampung, pada 20 sampai 24 Mei 2025.
FPTI Tubaba melalui Novriadi Sekretarisnya menyampaikan hal tersebut Via Panggilan WhatsApp, Jum'at ((23/05/2025). Dikatakan bahwa 2 Atlet FPTI Tubaba raih prestasi yang cukup membanggakan pada Event MOCC di Bandar Lampung. Dan hal itu tentunya tidak terlepas dari dukungan semua Pihak khususnya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tubaba.
"Alhamdulillah, 2 Atlet kita raih Medali Emas & Perunggu dalam event MOCC yang diadakan di Universitas Malahayati Bandar Lampung taggal 20 sampai 24 Mei 2025," ungkap Novriadi.
Pada event tersebut, lanjutnya FPTI Tubaba mengirim beberapa Atlet Panjat Tebing terbaik Putra/i Tubaba. Dan dari Keikut sertaan itu, FPTI berharap dapat memotivasi semngat para Generasi Muda Tubaba lainya untuk terus berkarya.
"Sebanyak 7 Atlet FPTI Tubaba yang mengikuti event bergengsi tingkat Provinsi ini. Dari 4 putra (M Amin, M Rifan, Alfath YHN, Faiq Sani), dan 3 putri (Wulansari, Riska A, Imelda), Alhamdulillah kita bisa raih 1 medali emas dan 1 medali perunggu. Dan Kami sangat berharap Prestasi ini dapat memotivasi Atlet-atet kita di Tubaba lainya," tutur Novriadi.
Terpisah Firmansyah Ketua FPTI Tubaba menambahkan Event yang diikuti tersebut terbagi dalam beberapa kelas. Dan prestasi yang diperoleh tersebut diraih oleh 1 Putra dan 1 Putri dalam Kelas yang sama.
"Kejuaraan ini ada beberapa kelas yang dipertandingkan, yaitu Lead U 19 putra/i, Lead U 23 putra/i, serta Lead Umum putra/i yang mana diikuti atlet dari berbagai daerah se Provinsi Lampung. Sementara itu seluruh atlet Tubaba turun di Kelas LEAD U 19 putra dan putri, dengan raihan 1 medali emas atas nama M Rifan dan 1 medali perunggu atas nama Wulansari," sambung Firmansyah. (F/rls_kominfo_tbb)
0 Komentar